Dalam upaya meningkatkan kompetensi para guru, SMK Negeri 31 Jakarta mengadakan Workshop Penyelarasan Pembelajaran Berbasis Dunia Kerja yang kali ini difokuskan pada bidang Digital Printing. Workshop ini diadakan selama dua hari dan diikuti oleh sekitar 20 guru produktif maupun non produktif. Workshop selama 2 hari ini mengulas tentang Teknik DTF dan juga Sublimasi.
SMK Negeri 31 Jakarta merupakan satu SMK yang terpilih dalam program SMK Pusat Keunggulan dan diharapkan bisa menjadi rujukan serta melakukan pengimbasan untuk mendorong peningkatan kualitas dan kinerja SMK di sekitarnya. Untuk mencapai tujuan tersebut diperlukan adanya keselarasan antara SMK Pusat Keunggulan dengan dunia kerja yang tidak hanya diwujudkan melalui MoU saja, tetapi harus berlangsung secara menyeluruh.
Kegiatan workshop inipun merupakan satu program yang masuk dalam kegiatan SMK Pusat Keunggulan. Kegiatan ini dibuka oleh Ibu Nurasiah, M.Pd selaku Kepala Sekolah SMK Negeri 31. Dalam sambutannya beliau menyampaikan agar kegiatan ini dapat diikuti dengan baik dan dapat diaplikasikan pada kegiatan proses belajar di sekolah. Beliau juga menyampaikan terimakasihnya kepada APKOMINDO yang diwakili oleh Bapak Rudy D. Muliadi selaku Ketua Umum yang selalu membantu dan mensupport SMK Negeri 31.
Dalam kegiatan ini Rudy Muliadi mengajak serta dua industri digital printing yaitu bapak Paulus Widjaja dari Indodigital untuk memberikan pelatihan mengenai teknik cetak menggunakan DTF(Direct Transfer Film) dan ibu Indah D.Y dari Lazuardy Digital Printing untuk memberikan materi terkait sublimasi dan prospek bisnisnya.